Kamis, 21 Desember 2017

Kriteria Kios yang Menguntungkan

Kriteria Kios yang Menguntungkan
Kios diambil dari bahasa Belanda yang diambil dari bahasa Perancis yaitu “kiosque”. Kata kios juga terdapat dalam bahasa Inggris yaitu “kiosk” yang juga diadaptasi oleh kita orang Indonesia. Dalam bahasa Indonesia sendiri, kios sebenarnya merupakan kata ganti untuk “warung” yang diambil dari bahasa Jawa dan Sunda.

Kios merupakan sebuah nama alternatif untuk sebuah toko kecil atau warung yang biasanya dibangun di halaman rumah sendiri, tanpa adanya lahan khusus, seperti mal dan sejenisnya. Barang-barang yang dijual pada kios juga sangat beragam.


Kios roti di Rusia (Sumber: weirdrussia.com)

Di beberapa negara, kios hanya menjual suatu barang khusus seperti buku, majalah dan koran, atau DVD dan VCD saja. Namun, di Indonesia barang yang dijual sangat beragam. Barang utama yang dijual pada sebuah kios adalah sembako. Apalagi di kampung-kampung, kios umumnya menjual segala macam kebutuhan untuk masyarakat.

Pada dasarnya, berinvestasi kios bisa sangat menguntungkan di Indonesia karena tingkat konsumerisme penduduk yang sangat tinggi. Berikut adalah ciri-ciri kios yang baik dan dapat menguntungkan.


Contoh kios di pinggir jalan (Sumber: pinterest.com)
Lokasi

Dari segi lokasi, kios yang berdekatan dengan pusat keramaian adalah salah satu ciri kios yang baik dan dapat menguntungkan. Pusat keramaian yang dimaksud bisa berupa pasar, alun-alun, taman kota, terminal bis, stasiun kereta, atau aktivitas perdagangan lainnya. Apalagi, bila pusat keramaian tersebut hidup selama 24 jam. Maka, Anda dapat menghemat budget promosi karena pengunjung akan datang dengan sendirinya.


Kios di Citra Indah (Sumber: citraindah.com)
Akses Transportasi

Ciri lain dari kios yang baik adalah akses transportasinya yang mudah dan tersedia setiap saat. Walaupun kios berada di wilayah yang ramai, namun untuk mencapainya tidak banyak transportasi angkutan umum yang tersedia, tentunya hal ini akan menjadi pertimbangan untuk dating, terutama bagi kalangan menengah ke bawah.
Jaminan Keamanan

Pastikan juga kios menyediakan jaminan keamanan 24 jam dan tersedia pula perlengkapan yang menunjang keamanan seperti CCTV dan sistem monitor lainnya.


Kios unik di Sofia. Pembali harus jongkok untuk membeli barang (Sumber: kaskus.co.id)
Tema dan kategori

Kios yang baik harus dikelompokkan berdasarkan tema yang jelas atau kategori produk yang dijual seperti misalnya kios untuk fashion, gadget, dan lain sebagainya. Hal ini untuk mempermudah konsumen yang ingin berbelanja.


Kios tradisional (Sumber: www.saguersculinarymanagementpartner.com)
Ukuran

Dari segi ukuran, sebenarnya tidak ada ukuran standar untuk kios. Bahkan, ada kios yang hanya berukuran 1x1 meter saja, walaupun memang kios tersebut akhirnya dinilai kurang layak oleh pemerintah setempat karena ukurannya yang terlalu kecil. Besar atau kecilnya kios tergantung pada kebutuhan penjual yang akan memakai kios tersebut. Tentu saja, harga kios dengan luas yang besar akan lebih mahal dibandingkan kios dengan luas yang kecil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar